Kegiatan Pembelajaran Kurikulum Merdeka

Kurikulum Merdeka adalah kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. Guru memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai perangkat ajar sehingga pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat peserta didik. Projek untuk menguatkan pencapaian profil pelajar Pancasila dikembangkan berdasarkan tema tertentu yang ditetapkan oleh pemerintah. Projek tersebut tidak diarahkan untuk mencapai target capaian pembelajaran tertentu, sehingga tidak terikat pada konten mata pelajaran.

Pengarahan Pendidik Terhadap Penerapan Kurikulum Merdeka

Guru mengarahkan peserta didik dalam penerapan Kurikulum Merdeka

Diskusi Projek Kurikulum Meredeka

Pendidik dan Peserta Didik mendiskusikan mengenaik topik yang akan menjadi projek yang merupakan bagian pokok dari kurikulum merdeka

Peserta didik mendiskusikan projek yang telah di tentukan

Peserta didik mendiskusikan bersama mengenai alur dan bentuk projek yang akan mereka laksanakan

Kegiatan belajar kelompok kurikulum merdeka

Peserta didik tampak bersemangat dalam mengikuti penerapan kurikulum merdeka

Sesi diskusi umum

Peserta didik diberikan kesempatan untuk bertanya dan mengemukakan pendapat mengenai kurikulum merdeka